Sinopsis Yusra dan Yumna Episode 19 February 2012 - Minggu
Nirwana sedang bersama Yumna sementara Yusra digendong baby sitter-nya. Nirwana kembali ke penginapan karena baju Yumna perlu diganti.
Setia dititipkan pada Eyangnya yang bernama Layla, sementara orang tuanya akan pergi karena ibunya akan segera melahirkan.
Rama menanyakan Yusra, Nirwana bilang Yusra masih di pantai bersama baby sitter-nya. Tiba - tiba mereka melihat berita di TV kalau tsunami akan datang dan hal itu benar - benar terjadi. Akhirnya saudara kembar itu pun terpisah karena tsunami.
Yumna bersama orang tuanya, sementara Yusra yang ditemukan seorang diri setelah tsunami diangkat cucu oleh Layla, Eyangnya Setia dan menjadi adik Setia. Layla bilang mungkin orang tua Setia sudah hanyut terbawa ombak.
Setia bertanya siapa nama adiknya itu? Layla melihat bintang yang dijatuhkan Yusra. Layla lalu memberi nama Shira yang artinya bintang bersinar. Sejak saat itu Yusra pun besar dengan nama Shira.
17 Tahun Kemudian
Shira/Yusra mimpi kalau ada orang yang bilang kalau ia adalah tangan kirinya dan orang itu adalah tangan kanannya. Shira bilang hal itu pada Setia kalau ia selalu memimpikan hal yang sama. Setia bilang mimpi hanyalah bunga tidur.
Setia akan pergi ke Jakarta, Shira sangat sedih. Setia bilang ia ada wawancara kerja, Setia pamit pada Layla dan Shira.
Yumna dan teman - temannya menuju sekolah. Di perjalanan mereka bertemu dengan Julio yang diantar Raka. Sesampainya di sekolah Yumna ditegur Raka karena ngebut di jalan, Yumna bilang hal itu bukan urusan Raka karena Raka hanya guru ekskul. Julio suka pada Yumna, sementara Yumna tidak karena dalam hatinya menyukai Raka. Yumna malah sedih karena sekarang ia jauh dengan Raka padahal dulu sangat dekat.
Teman - temannya Carissa memuji Julio yang ganteng, sedangkan Carissa tampak memuji Raka.
Saat acara pensi Yumna bernyanyi, Carissa meneriaki kalau suara Yumna jelek. Ayu membawa Rama ke sekolah, Rama sangat marah karena melihat Yumna menyanyi. Rama menarik Yumna, Carissa sangat puas. Yumna dan Carissa akhirnya bertengkar. Kepala sekolah akhirnya menyuruh mama Carissa datang.
Wilma datang dan merasa canggung bertemu dengan Rama. Carissa dan Yumna tidak tahu kalau pernah ada sesuatu antara Rama dan Wilmna. Yumna dan Carissa akhirnya baikan dihadapan Wilwa, Rama dan kepala sekolah.
Rama mengajak pulang Yumna dan minta Yumna konsentrasi belajar bukan bernyanyia. Pembantunya bilang kalau Nirwana menghilang. Rama akan mencari Nirwana dan minta Yumna tetap di rumah.
Nirwana berjalan ke pantai seperti tanpa sadar dan tenggelam. Shira yang melihatnya segera naik perahu, Layla langsung teriak minta tolong karena Shira tidak bisa berenang. Akhirnya orang - orang menyelamatkan Nirwana dan Shira pun membawanya ke daratan. Layla dan Shira pergi untuk memanggil dokter.
Rama datang ke pantai dan melihat Nirwana yang pingsan sendirian. Nirwana sadar dari pingsannya, Rama bilang ia pasti tahu Nirwana akan ke sana. Nirwana bilang ia hanya ingin mengenang 17 tahun mereka kehilangan Yusra. Nirwana bilang pada Rama kalau sepertinya ia ditolong oleh seorang perempuan.
Rama minta Yumna menjaga Nirwana agar Nirwana tidak pergi lagi. Yumna bertanya pada Rama kenapa Nirwana menjadi depresi. Rama tidak bisa memberitahu Yumna, kalau Nirwana menjadi seperti itu sejak kehilangan Yusra saudara kembar Yumna.
Daerah Layla dan Shira terjadi gempa bumi yang mengakibatkan mereka kehilangan rumah. Saat Shira berlari untuk menyelamatkan diri, di lain tempat Yumna pun merasa kakinya susah di atur dan ia terjatuh tapi ditolong oleh Adrian. Yumna merasa heran kenapa ia bisa jatuh tanpa sebab. Layla sangat sedih karena tidak punya tempat tinggal lagi, Shira menenangkan Layla dan bilang ia akan rajin bekerja agar mereka punya rumah lagi.
Rama memperkenalkan Setia pada Yumna, dan bilang kalau Setia akan menjadi guru les Yumna. Setia kaget karena wajah Yumna sangat mirip dengan Shira.
Setia pamit pergi, saat keluar rumah Setia langsung membuka dompetnya dan melihat foto Shira dengan Layla yang mirip dengan Yumna. Dompet Setia terjatuh dan Setia akan berbalik untuk mengambilnya. Nirwana terlebih dahulu mengambil dompet itu dan melihat foto Shira. Nirwana yakin kalau itu foto Yusra anaknya tapi Setia bilang itu foto adiknya.
Rama keluar dan Nirwana bilang dalam dompet itu ada foto Yusra. Setia menjelaskan kalau itu foto adiknya. Rama menyuruh Yumna membawa Nirwana masuk. Rama minta maaf pada Setia karena Nirwana mengalami depresi setelah kehilangan Yusra. Rama minta Setia merahasiakan hal itu karena Yumna tidak tahu kalau ia punya saudara kembar. Rama yakin Yusra sudah meninggal akibat tsunami.
Setia ingat soal mimpi Shira tentang tangan kanan dan tangan kiri, yaitu sesuai dengan nama Yumna dan Yusra. Setia ragu harus bagaimana karena kalau ia memberitahu hal itu pada Layla dan Shira, pasti Layla akan sedih kalau Shira tiba - tiba pergi. Setia berpikir apalagi Layla sedang sakit dan sangat sayang pada Shira, dan saat ini hanya Shira lah yang menjadi penyemangat Layla.
Layla dan Shira datang ke Jakarta. Nirwana melihat Shira/Yusra di mobil dan berusaha mengejarnya tapi kehilangan jejak.
Shira hampir tertabrak dan bintang lautnya terjatuh. Shira pun jatuh dan mukanya tertutup tanah. Adrian turun dari motor dan marah - marah pada Shira.
Raka berjalan dan memungut bintang laut Shira yang terjatuh. Raka hampir tertabrak oleh Yumna. Yumna dan Raka ribut - ribut. Julio datang dan Yumna pun pergi. Julio menuduh kalau Raka sebenarnya masih suka sama Yumna. Julio bertanya kenapa sejak tahu Raka bukan anak kandung orang tuanya, Raka seperti menghindar dari dirinya dan Yumna.
Setia senang karena Shira dan Layla ada di Jakarta. Shira bertanya apa Setia sudah bertemu dengan orang yang akan menjadi muridnya. Setia bilang iya tapi ia tidak bilang kalau orang itu mirip Shira. Shira minta kapan - kapan ia ingin di ajak menemui muridnya Setia.